ISO 14000 Made Simple
ISO 14000 Made Simple
Videa Learning Café, Pulomas , Jakarta|Selasa, 3 Mei 2011| Pkl. 09.00 – 17.00 | Rp. 1.350.000/peserta
Training Introduction
Pada jenis usaha apa saja kita, kita tidak dapat lepas dari tuntutan untuk menjaga kegiatan kerja, keselamatan dan kesehatan pekerja, menjaga mutu jasa/produk serta konsistensinya dan menjaga kelestarian lingkungan. Seri pelatihan standard-based ini didisain untuk memenuhi kebutuhan akan informasi, pengetahuan dan ketrampilan dalam memenuhi standar-standar diatas.
ISO 14001:2004
Apakah ISO 14001:2004 itu?
ISO 14000 merupakan model pengelolaan lingkungan dari mulai product life cycle, proses audit lingkungan, environmental labeling, dan evaluasi lingkungan. Standar manajemen lingkungan ISO 14001:2004 berkenaan dengan bagaimana sebuah organisasi mengelola lingkungan di dalam perusahaan dan di luar (disekitar perusahaan), standar ini juga mengatur penganalisaan terhadap product life cycle dari bahan baku hingga limbahnya terbuang aman, Standar ini memastikan produk dan jasa membuat dampak lingkungan sekecil mungkin.
Standar ISO 14001:2004 bersifat operasional yang berarti bahwa organisasi wajib menjadikannya sebagai bagian dari proses kerja yang dilakukan setiap waktu.
Benefit when implementing ISO 14001:2004
Manfaat kesesuaian dengan ISO 14001:2004 adalah memastikan bahwa organisasi ikut menjaga kelestarian ekosistem, ekosistem yang terjaga dengan baik menjadikan lingkungan kerja aman dan sehat.
Kesesuaian dengan standar sama dengan meningkatkan kepercayaan dan kepuasaan pelanggan karena produk yang dibeli adalah produk yang dibuat dan proses secara aman lingkungan.
Perusahaan yang telah bersertifikat ISO 14001:2004 diijinkan untuk mengiklankan pada media massa bahwa organisasi menerapkan menajemen lingkungan yang diakui secara internasional, hal ini berarti meningkatkan image perusahaan serta daya saing dalam memasuki pasar global.
Perusahaan yang telah memperoleh sertifikat ISO 14001:2004 secara otomatis terdaftar pada lembaga registrasi, sehingga apabila pelanggan potensial ingin mencari pemasok bersertifikat ISO 14001:2004 akan menghubungi lembaga regsitrasi. Jika nama perusahaan itu telah terdaftar pada lembaga registrasi bertaraf internasional, maka hal itu berarti terbuka kesempatan pasar baru.
Training Objectives
Setelah mengikuti latihan-latihan dalam program ini, diharapkan peserta :
- Memahami konsep dan pola piker keberadaan ISO 14001:2004
- Memahami langkah-langkah pembentukan dan pengembangan sistem manajemen lingkungan
Training Agenda
- Filosofi pembentukan ISO 14001
- Prinsip-prinsip SML 14001 dan keterkaitan dengan standar internasional lainnya
- Pemahaman persyaratan SML
- Pemahaman Klausul “Kebijakan Lingkungan”
- Pemahaman dan latihan klausul ”Aspek Lingkungan”
- Pemahaman dan latihan klausul ”Perundang-undangan”
- Pemahaman dan latihan klausul “Program SML, Tanggungjawab, Kompetensi dan Pelatihan”
- Pemahaman dan latihan system dokumentasi, Kesiagaan dan Tanggap Darurat, Pemantauan dan Pengukuran
- Pemahaman audit SML
- Summary
Fasilitator:
Ady Allman Subagya
Fasilitator adalah seorang konsultan dan trainer yang berpengalaman dalam membantu organisasi menulis ulang business process-nya, membuat standard operating procedure, instruksi kerja/metode kerja, menerapkan ISO 9000, 14000, SMK3, OHSAS 18001. Sebelum independen, ia bekerja pada kelompok Siemens dan Daimler Benz.
Perusahaan yang telah didampingi antara lain: BPK, Bank Artha Graha, Indosat, Energizer Indonesia, TEAC Indonesia, JIST, LAPAN, Berca Hardaya Perkasa, Tobu Indonesia, Kiriu Indonesia, Subur dan beberapa perusahaan lainnya
Persyaratan pendaftaran:
Peserta diharapkan membawa komputer, membawa gambar proses bisnis dan beberapa contoh SOP di tempat kerja, peserta tidak harus sudah menguasai penyusunan SOP.
Pelatihan ini bukan untuk pemula
Investasi:
Biaya pelatihan satu hari ini Rp. 1.350.000/peserta
masing-masing peserta mendapat sebuah Flashdisk berisi kumpulan materi berkenaan dengan Business Process Mapping
Kelas in-house:
Fasilitator dapat menyelenggarakan pelatihan secara in-house (customised) dengan durasi dua (2) hari. Biaya kelas in-house Rp. 14.000.000/dua hari dan jumlah peserta tidak dibatasi.
Informasi Pelaksanaan Pelatihan:
Panitia akan mengkonfirmasi pelatihan satu minggu sebelum hari pelaksanaan, apabila jumlah peserta diatas angka minimum maka kami akan mengirim surat undangan, dan apabila jumlah peserta dibawah jumlah minimum, kami akan mengundurkan jadwal pelatihan. Apabila kami mengundurkan jadwal pelatihan, kami mengembalikan biaya yang sudah dibayarkan dan memberi konpensasi berupa SOP Template yang dapat diambil ke kantor kami, untuk peserta yang belum melakukan pembayaran akan mendapat materi Powerpoint via email..